Anies ke Solo, Netizen Minta Jokowi Ikut Ngobrol Demokrasi

Anies ke Solo, Netizen Minta Jokowi Ikut Ngobrol Demokrasi

Sebati.id – Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, dikabarkan akan berkunjung ke Solo untuk mengisi kuliah umum. Kabar ini disampaikan langsung oleh Anies melalui akun media sosialnya, X.

"Besok akan dolan ke Solo untuk memberikan kuliah umum di Intellectual Leadership School," tulis Anies pada Senin (21/10/2024).

Anies ke Solo, Netizen Minta Jokowi Ikut Ngobrol Demokrasi
Gambar Istimewa : s.w.org

Anies mengaku tak sabar bertemu dengan para mahasiswa dan akademisi untuk bertukar gagasan mengenai "Pemuda dalam Bernegara: Peran Strategis dalam Demokrasi Konstruktif". Kuliah umum ini akan diselenggarakan di UNS Inn Indraprastha, Surakarta, pada Selasa, 22 Oktober 2024, pukul 15.00 WIB.

Postingan Anies ini langsung dibanjiri komentar dari warganet. Banyak yang berkomentar kocak dan meminta agar mantan Presiden Jokowi yang sudah pulang kampung ke Solo ikut diajak.

"Pak Jokowi tolong diajak pak, Biar g melamun di rumah. Sesekali ngisi forum bahas keilmuan. Palagi beliau kan Guru Bangsa," tulis seorang warganet.

"Pak @jokowi ikutan pak, saya bantu sekalian isi formnya ya," kelakar Jhon Sitorus, influencer yang pernah membantu Jokowi memenangkan dua kali Pilpres.

"Ini sindiran halus buat @jokowi. Secara tidak langsung, mungkin Pak @aniesbaswedan sedang mengirim pesan: "Mumpung anda sudah gak sibuk lagi dengan tugas negara, yuk kita belajar lagi soal konsep bernegara & berdemokrasi," tulis warganet lainnya.

Jokowi sendiri telah tiba di Bandara Adi Soemarmo, Kabupaten Boyolali, menuju kediamannya di Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, pada Minggu, 20 Oktober 2024.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar