TGB Mundur dari Perindo, Mau Kemana?

Sebati.id – Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi, politikus yang dikenal berpindah-pindah partai, kembali membuat kejutan. TGB resmi mengundurkan diri dari Partai Perindo, partai besutan Hary Tanoesoedibjo.

Gus Umar, tokoh Nahdlatul Ulama, menebak bahwa TGB akan berlabuh ke Gerindra. "TGB ini sering banget loncat partai. Dari PBB, Demokrat, Golkar, Perindo. Menurut kalian dia akan loncat ke partai mana lagi? Saya tebak dia akan ke Gerindra," ujar Gus Umar.

TGB Mundur dari Perindo,  Mau Kemana?
Gambar Istimewa : fajar.co.id

Pengunduran diri TGB dibenarkan oleh Sekretaris DPW Perindo NTB, M Nashib Ikroman. "Kami menghargai sikap politik siapapun, sebagai salah satu bagian hak asasi setiap warga negara di Indonesia untuk mengekspresikan sikap politiknya," kata Nashib.

Nashib menambahkan bahwa TGB memilih untuk tidak menjadi bagian dari partai politik mana pun. "Mungkin saja ikhtiar politik beliau saat ini, tidak menjadi bagian parpol dalam ijtihad membangun agama, bangsa, dan negara," jelasnya.

Perindo sendiri mengucapkan terima kasih atas kontribusi TGB selama bergabung. "Perindo berterima kasih kepada TGB atas perannya selama ini bersama Partai Perindo," ungkap Perindo.

Keputusan TGB ini tidak akan memengaruhi persiapan tim Perindo dalam menghadapi Pilkada 2024. Partai Perindo tetap berkomitmen mengusung pasangan Sitti Rohmi Djalilah dan Musyafirin sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar